Headlines News :
Home » , » Seluruh Objek Wisata Agam Ditutup

Seluruh Objek Wisata Agam Ditutup

Written By berita agam on 25 Desember 2012 | 2:18:00 PM

Seluruh objek wisata di Kabupaten Agam akan ditutup pada malam pergantian tahun.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pari­wisata Kabupaten Agam, Junaidi kepada Padang Ekspres Senin (24/12) me­nga­takan, kebijakan menutup seluruh objek wisata tersebut, bersifat imbauan. Tu­juannya untuk menekan terjadinya per­buatan maksiat, mabuk-mabukan, dan kebut-kebutan di jalan raya.

Sebab kegiatan penyambutan tahun baru selama ini lebih banyak mudaratnya ketimbang manfaatnya. Lagi pula, ke­giatan pada malam pergantian tahun tidak sesuai dengan visi daerah, Agam Madani Berprestasi yang madani.

Bahkan menurutnya Pemkab Agam telah mengeluarkan surat edaran, agar warga Agam tidak ikut merayakan per­gan­tian tahun baru Masehi ini, kecuali yang menganut keyakinan lain (nonmuslim).

Kebijakan menutup objek wisata pada malam pergantian tahun sudah diber­lakukan sejak tahun lalu. Objek wisata akan ditutup sejak pukul 18.00 WIB tanggal 31 Desember 2012 sampai pukul 06.00 WIB tanggal 1 Januari 2013.

Walau ditutup, objek wisata akan di­awasi personel Satpol PP Agam. Bila ada yang berada di objek wisata setelah pukul 18.00 WIB tanggal 31 Desember 2012, pe­tugas akan memintanya meninggalkan lokasi.

“Sekaitan dengan kebijakan tersebut, kami mengimbau segenap warga yang berniat menikmati malam pergantian tahun tidak berada di objek wisata dalam Kabupaten Agam,” ujar Junaidi meng­ingatkan.

Pro-kontra

Kebijakan Pemkab Agam menutup objek wisata pada malam pergantian tahun 2012-2013 mendapat tanggapan beragam. Ada yang pro, banyak juga yang kontra.

Menurut Ketua LSM KOMA, Anizur, kebijakan demikian ada baiknya, namun juga ada sisi buruknya. Sisi baiknya, generasi muda tidak bisa memanfaatkan objek wisata untuk mabuk-mabukan, dan kegiatan hura-hura yang tidak bermanfaat. Sisi buruknya, para generasi muda terse­but akan mencari tempat lain untuk menikmati malam pergantian tahun. Mereka mungkin saja memanfaatkan persimpangan jalan, atau di pinggir jalan yang sepi.

“Bagusnya pada malam tahun baru dilakukan patroli pengamanan agar para generasi muda tidak berbuat macam-macam di tempat lain, selain dari objek wisata,” katanya.

Bila objek wisata dibuka untuk umum sampai pergantian tahun, para pe­ngun­jung akan gampang diawasi, karena me­reka terkonsentrasi pada lokasi tertentu.

Mereka yang kontra menyebutkan Pemkab Agam tidak toleran, dan terlalu ka­ku menyikapi aktivitas kawula muda pada malam pergantian tahun. Mestinya objek wi­sata tatap dibuka, namun kegiatan pe­ngunjung dibatasi dan diawasi lebih ketat.

“Heran, momen malam pergantian tahun merupakan saat yang ditunggu-tunggu. Tetapi Pemkab Agam malah menutup objek wisata,” ujar seorang pemuda, Joni, ketika ditemui di Maninjau.

Hotel Full Booking

Sementara itu, menyambut tahun baru 2013, objek wisata Danau Maninjau dipadati ribuan wisatawan baik lokal maupun mencanegara.

Pergantian tahun 2012 ke 2013 men­datangkan rahmat bagi pengusaha hotel di Kecamatan Tanjungraya. Jauh hari jelang malam pergantian tahun, sudah banyak kamar hotel dibooking tamu. Salah satu hotel yang diminati tamu adalah Maninjau Indah. Hotel milik Idham Rajo Bintang tersebut sudah dibooking wisatawan dari Pekanbaru, Medan dan Kereta Angin Padek Community.

Idham Rajo Bintang kepada Padang Ekspres Senin (24/12) mengatakan, kamar suit dan VIP sudah full booking. Hotel Maninjau Indah memiliki  36 kamar. Kamar suit 2 unit, VIP  10 unit, delux 8 unit, standar 9 unit, dan ekonomi 7 unit.

Manajemen hotel telah mematok harga 2 kali lipat biasa, khusus untuk malam pergantian tahun. Tarif kamar suit yang biasanya Rp600.000/kamar/malam, dinaikkan menjadi Rp 1,2 juta. Kamar VIP, tarif biasa Rp350.000, dikatrol menjadi Rp.700.000. Kamar delux, dari Rp300.000, pada malam pergantian tahun  dipatok Rp600.000. Kamar stan­dar, tarif hari biasa Rp300.000, kini menjadi Rp.600.000. Sedangkan tarif kamar kelas ekonomi pada malam per­gantian tahun Rp400.000, hari biasa hanya Rp200.000/malam.

“Tarif demikian hanya berlaku  pada malam pergantian tahun. Pada malam pergantian  tahun tersebut  tamu hotel akan dihibur dengan kim. Kim memang salah satu daya tarik Hotel Maninjau Indah,” kata Rajo Bintang. (*)

sumber : padek

Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Berita Agam | Kabupaten Agam - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Abu Rasyid
Proudly powered by Blogger